Kumpulan Film Romantis Yang Mendapat Rating Tinggi

The Machine Movie – Setiap film yang diproduksi baik bergenre romantis maupun genre lainnya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Terkait baik tidaknya suatu film mungkin kritikus film bisa melakukan penilaian secara objektif. Namun di mata penonton, semuanya kembali kepada preferensi masing-masing yang sifatnya objektif. Tentu saja ada tolak ukur yang bisa dijadikan acuan baik tidaknya sebuah film. Untuk berbagai macam penghargaan di industri film, juri biasanya yang menentukan siapa pemenang untuk setiap kategori. Namun ada pula kategori yang ditentukan dengan sistem voting pemirsa atau audiens.

Film juga bisa mendapat rating yang tinggi ataupun rendah tergantung dengan respons audiens yang sudah menonton. Biasanya yang menonton film yang baru dirilis itu terdiri dari berbagai kalangan mulai dari kritikus film, jurnalis, hingga pencinta film biasa. Rating film yang tinggi selain berdasarkan pada kepuasan penonton juga bergantung pada penghasilan yang diraih dari penjualan tiket. Ada banyak film yang masuk kategori box office kalau di industri film Hollywood sana dimana film tersebut meraup penjualan tinggi saat perilisan dan mendapat banyak keuntungan.

Memproduksi sebuah karya film yang dapat menarik perhatian jutaan penonton tidaklah mudah. Proses dari awal penulisan naskah, pemilihan pemeran, pengambilan lokasi, pengambilan gambar, proses editing, hingga marketing semuanya harus dilalui dengan perencanaan yang matang oleh orang-orang yang ahli dibidangnya. Untuk film romantis yang seringkali menggunakan latar dan sinematografi yang terbilang lebih minimalis sekalipun membutuhkan effort yang luar biasa dalam proses produksinya. Sehingga semua karya itu patut di apresiasi meskipun untuk kategori favorit memang tergantung pada preferensi masing-masing.

Film Romantis Indonesia Dengan Rating Yang Tinggi

Film romantis banyak disukai karena ada banyak aspek yang bisa dieksplor yang masih berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Unsur-unsur romansa selalu bisa kita temui dalam keseharian baik itu yang terjadi pada diri sendiri maupun orang-orang disekitar. Kisah-kisah romantis biasanya juga dibumbui dengan berbagai elemen yang memunculkan perasaan sedih, pilu, bahagia, hasrat yang kuat, dan haru. Berikut beberapa film romantis karya sineas Indonesia dengan rating yang tinggi:

Habibie & Ainun

Film biografi yang menceritakan kisah cinta Presiden Indonesia ketiga, B.J. Habibie dengan sang istri Ainun. Film ini dirilis pertama kali tahun 2012 dan sudah menelurkan beberapa sekuelnya dengan karakter utamanya tetap pada Habibie muda. Film yang pertama ini diperankan oleh Reza Rahardian dan Bunga C. Lestari. Di film ini diceritakan tentang kehidupan Rudy habibie semasa dia menimba ilmu sampai dia bertemu dengan sosok Ainun yang membuatnya terpikat.

Habibie muda merupakan mahasiswa pintar yang penuh dengan prestasi. Sedangkan Ainun merupakan seorang calon dokter muda yang cerdas. Di film ini diceritakan liku liku pasangan ini mulai dari awal bertemu, masa pendekatan, pacaran, menikah, masa Habibie dilantik menjadi Presiden RI, dan sampai Ainun meninggal. Kronologi film ini dibuat sesuai dengan yang terjadi pada kehidupan Habibie meski ditambahkan dengan unsur-unsur dramatis untuk membuat film lebih menarik ditonton. Film ini berhasil menarik jutaan penonton di tahun perilisannya dan menjadi salah satu film romantis terlaris sepanjang masa. Film ini juga mendapat rating IMDb yang cukup tinggi yaitu 7.8. kini film ini bisa ditonton di berbagai platform streaming.

Imperfect: Karier, Cinta, & Timbangan

Film yang dirilis tahun 2019 ini merupakan karya dari sutradara komika dan sekaligus sineas muda Ernest Prakasa. Ini merupakan film yang diadaptasi dari sebuah novel berjudul Imperfect: A Journey To Self-Acceptance karya Meira Anastasia. Karakter di film ini ialah sosok wanita bernama Rara yang diperankan oleh artis cantik Jessica Milla. Dalam film ini diceritakan bagaimana sosok Rara ini memiliki tubuh yang tidak sesuai dengan standar masyarakat Indonesia. Namun ia memiliki karakter yang baik hati dan tidak aneh-aneh.

Dia juga mempunyai kekasih bernama Dika yang diperankan oleh Reza Rahardian yang mencintai Rara apa adanya. Film ini menceritakan bagaimana Rara merupakan sosok yang cukup ambisius dalam karirnya. Ia ditantang untuk mengambil posisi manajer dengan syarat turun berat badan. Dia pun memulai perjalanannya untuk menurunkan berat badan dengan cara-cara yang ekstrem. Di film ini banyak dibahas tentang body positivity serta self-acceptance yang bisa menjadi nilai positif untuk penonton ambil. Saat perilisannya, film ini berhasil meraih hampir 3 juta penonton. Film romantis ini menjadi salah satu film Indonesia terlaris secara komersial dan juga mendapat rating IMDb cukup tinggi yaitu 7.7.

Jilbab Traveler : Love Sparks in Korea

Film romantis yang satu ini dirilis pada tahun 2016 dan diadaptasi dari salah satu novel Asma Nadia. Dalam film ini dikisahkan seorang wanita bernama Rania yang diperankan oleh Bunga Citra Lestari dimana dia merupakan seorang penulis yang dikenal sebagai ‘’Jilbab Traveler”. Dalam buku tersebut ditulis tentang perjalanannya berkeliling dunia sebagai seorang wanita yang berhijab. Masalah mulai muncul ketika Rania mendapat kabar bahwa ayahnya jatuh sakit. Aktor lainnya yang ikut membintangi film religi romantis ini ialah Morgan Oey dan Giring Ganesha.

Rania akhirnya memutuskan untuk kembali ke Indonesia. Namun ia dihadapkan pada masalah lainnya yaitu masalah cinta segitiga yang melibatkan dirinya dengan dua pria. Yang satu adalah pria bernama Hyun Geun yang merupakan seorang fotografer Korea. Pria lainnya ialah Ilhan yang merupakan pria yang dijodohkan oleh kakak-kakaknya. Dalam film ini banyak disoroti keindahan negara Korea Selatan. Akting para aktor serta kisah yang romantis namun penuh konflik internal ini membuat film ini laris dipasaran. Film ini juga mendapat rating IMDb yang tinggi yaitu 6.4.

Teman Tapi Menikah

Film romantis satu ini dirilis tahun 2018 dan merupakan karya dari sutradara Faozan Rizal. Sehingga film ini merupakan adaptasi dari kisah nyata antara Ayudia Slamet dan suaminya Ditto dimana mereka bersahabat sudah lama dan akhirnya menikah. Film ini dibintangi oleh Adipati Dolken dan Vanesha Priscillia. Di film ini diceritakan perjuangan Ditto yang merupakan teman Ayu dan memendam rasa cintanya hingga 11 tahun lamanya. Ditto dihadapkan dilema ketika Ayu akan menikah antara mengungkapkan perasaannya atau merelakan Ayu yang merupakan cinta pertamanya.

Film ini menghadirkan romansa yang manis yang dibalut dengan kisah persahabatan yang unik. Banyak penonton yang mungkin merasa terhubung dengan kisah di film ini terutama mereka yang memiliki hubungan cinta dengan sahabatnya, atau bahkan yang sampai menikah. Film ini banyak menyoroti kisah persahabatan dan percintaan pada fase dewasa. Mengambil keputusan dan membangun keberanian untuk memperjuangkan orang yang dicinta tidaklah mudah untuk dilakukan. Narasi di film ini mengadopsi genre komedi romantis yang ringan, manis, dan lucu. Teman Tapi Menikah Ini mendapat rating IMDb 6.7.

Baca Juga : Film Romantis Yang Mengisahkan Kehidupan Anak Sekolah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *