Film Romantis Indonesia Dijamin Pasti Bikin Penonton Baper

The Machine Movie – Film dengan genre romantis memang sering dianggap sebagai salah satu sarana paling menghibur. Tidaklah heran jika tontonan jenis ini selalu memperoleh animo cukup tinggi di kalangan masyarakat, terutama bagi para remaja. Indonesia memiliki segudang film paling romantis  dijamin membuat para penontonnya baper. Jalan cerita  menarik dan tidak akan membosankan menjadi daya tarik tersendiri jika film ini begitu seru untuk dinikmati saat waktu luang.

Terlebih kemampuan akting para aktor ternama di Indonesia seperti Dian Sastrowardoyo, Putri Marino, Nicholas Saputra, Reza Rahadian, dll tidak perlu diragukan lagi. Selain dijamin akan memberikan sensasi pengalaman menonton  seru, sejumlah film juga berhasil memperoleh rating tertinggi versi IMDb hingga meraih penghargaan lokal maupun internasional. Selain latar cerita  super menarik, namun kumpulan sinema romantis juga memiliki dialog skenario  terkadang membuat penontonnya melayang.

7 Film Romantis Paling Seru Pasti Bikin Baper

Kisah cinta para remaja hingga kisah pernikahan memang jadi hal menarik untuk disimak. Genre film ini biasanya menjadi favorit bagi kaum hawa. Genre sinema romansa tidak akan jauh dari konflik percintaan  dialami oleh pasangan. Terkadang alur cerita dalam film selalu jadi impian  didambakan para penontonnya. Tidaklah heran jika genre film tersebut memang selalu populer dan laris dinikmati oleh para movie addict dari berbagai kalangan.

Indonesia menjadi gudang film romantis  banyak digemari. Semua tema percintaan mulai dari remaja hingga kehidupan pernikahan mudah sekali ditemui. Nah berikut ini adalah sekumpulan film romance terbaik  dijamin akan membuat kamu rasakan pengalaman menonton paling seru & menawan.

Architecture of Love (2024)

Rekomendasi tontonan terbaik pertama wajib untuk kamu coba tonton adalah Architecture of love  diadaptasi dari novel best seller karya Ika Natasha. Film ini diperankan oleh artis papan atas seperti Putri marino, Nicholas Saputra, Jerome Kurnia, dll. Fokus utama cerita ini mengisahkan tentang kehidupan Raia yang mencari ketenangan dengan pergi ke New York setelah mengetahui jika suaminya selingkuh. Raia saat itu merupakan seorang penulis terkenal yang sedang dilanda writer block.  Selain berencana untuk mencari tempat pelampiasan, namun New York juga jadi tempat untuk mencari inspirasi.

Raia  saat itu diselingkuhi akhirnya merasakan trauma untuk kembali jatuh cinta. Hingga suatu hari ia bertemu dan jatuh hati pada seorang arsitek yang tinggal di New York. River yang menjadi sahabatnya lantas banyak cerita tentang kehidupan gedung di New York. Padahal dirinya merupakan sosok dingin, misterius, dan penuh dengan rahasia. Film berdurasi 1 Jam 50 Menit ini siap membuat kamu baper dengan alur cerita  menarik.

Galaksi (2023)

Film yang diadaptasi dari novel dengan judul sama juga selanjutnya adalah Galaksi (2023). Film romantis ini dibintangi oleh pasangan muda paling fenomenal di Indonesia yaitu Brian Domani dan Mawar de Jongh. Cerita dimulai saat Galaksi Aldebaran yang merupakan siswa SMA berpengaruh dan juga berperan sebagai seorang anggota motor Ravispa. Galaksi mengalami pertemuan tak terduga dengan seorang anak paskibra di sekolahnya bernama Kejora.

Pertemuannya tersebut pada akhirnya membawa mereka pada kisah percintaan yang rumit & penuh konflik. Meskipun begitu, chemistry yang terjalin antara keduanya memang sangatlah kuat hingga berhasil memperoleh rating IMDb 8.7/10. Tidaklah heran jika sinema ini wajib masuk ke list tontonan di akhir pekan.

Noktah Merah Perkawinan (2022)

Kisah perjalanan cinta setelah pernikahan pastinya akan mendapatkan banyak konflik membuat setiap pasangan kadang mengalami kesulitan. Terlebih jika tidak ada komunikasi antara kedua belah pihak yakni antara istri dan juga suami. Terkadang masalah terjadi karena kurangnya komunikasi hingga terkadang menjadi sumber retaknya rumah tangga. Film noktah merah ini diperankan oleh Marsha Timothy, Oka Antara, dan juga Sheila Dara Aisha.

Film romantis ini menceritakan tentang sebuah hubungan pernikahan antara Ambar (Marsya) dan Gilang (Oka) yang mulai terjadi keretakan setelah 11 tahun usia pernikahan mereka. Hubungan keduanya semakin bertambah rumit dengan kehadiran Yuli (Sheila). Yuli merupakan seorang murid di workshop tempat Ambar mengajar. Hingga suatu saat Yuli menjalin kedekatan dengan Gilang karena sebuah proyek. Namun kedekatan keduanya malah menjadi sumber kekecewaan Ambar hingga melayangkan gugatan cerai pada Gilang.

Imperfect (2019)

Ketika mulai dirilis di tahun 2019 silam, Imperfect mendapatkan atensi cukup menarik dari para pencinta movie romantis Indonesia. Pasalnya bukan hanya mengangkat tema tentang pencintaan saja, namun melalui Imperfect kamu bisa belajar tentang fenomena Body Shaming yang marak terjadi hingga sering menimbulkan rasa insecure bagi para korban.

Imperfect jadi film genre romantis komedi yang sangat populer dan banyak ditonton di bioskop Indonesia. Menceritakan tentang kisah Rara (Jessica Mila) yang merasa rendah diri karena dirinya terlahir gemuk dan hitam. Jauh berbeda dengan kakaknya yang memiliki penampilan bak seorang model. Beruntungnya ia memiliki Dika (Reza Rahadian) yang mencintai Rara secara tulus tanpa memandang fisik. Meskipun banyak konflik di percintaan mereka, namun kamu akan merasa terhibur dengan sentuhan komedi ringan pada film ini.

Dilan 1980 (2018)

Setiap anak remaja mungkin sudah tahu dengan film percintaan paling fenomenal satu ini. Dilan jadi film yang paling populer dan penayangannya cukup lama di Bioskop. Sehingga Dilan jadi sinema menarik dengan kisah percintaan antara dua orang remaja yang memiliki kepribadian berbeda. Dilan dan Milea bertemu di sebuah SMA Bandung. Dilan merasa jatuh cinta pada Milea sejak pertama kali bertemu. Berbagai upaya dilakukan untuk menaklukan hati Milea. Hingga upayanya tersebut membuahkan hasil dan membuat Milea mulai jatuh hati pada Dilan.

Meskipun begitu, konflik asmara keduanya sering terjadi lantaran dilan masih tergabung sebagai anggota geng motor. Alur cerita yang ringan yang dibalut dengan dialog menggemaskan, pastinya akan membuat para penonton baper dengan kisah cinta keduanya.

Love For Sale (2018)

Jika kamu menyukai kisah romantis dengan sentuhan komedi, maka film satu ini bisa dijadikan sebagai referensi menarik. Pasalnya sinema bergenre romcom lokal ini memiliki alur cerita cukup uni. Dimana seorang pria paruh baya bernama Richard telah lama melajang. Kehidupannya mulai berubah saat ia menerima tantangan dari temannya untuk membawa teman kencan di sebuah pernikahan. Pada akhirnya ia memberanikan diri untuk mencari teman kencan di sebuah situs online.

Richard akhirnya menyewa Arini untuk menjadi suntuk mencari pacar pura-pura selama 45 hari. Namun tanpa sengaja, benih cinta antara keduanya mulai terjalin. Konflik hubungan tersebut mulai terasa saat Arini tiba-tiba menghilang tanpa jejak jelas.

Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck (2013)

Film paling fenomenal yang diadaptasi dari novel klasik karya Buya Hamka ini jadi salah satu pilihan terbaik untuk mengisi waktu luang. Menceritakan tentang kisah cinta segitiga cukup kompleks terjadi diantara Zainudin, Hayati, dan Aziz. Hayati lebih memilih Zainudin yang memiliki latar belakang sosial jauh berbeda dibandingkan Aziz. Hingga pada akhirnya kisah asmara keduanya membawa mereka pada sebuah tragedi di tengah pelayaran kapal Van Der Wijck.

Itulah beragam kisah cinta romantis yang dibalut dalam sebuah sinema menarik. Film romantis diatas dijamin akan membuat kamu baper dengan seluruh alur yang ditampilkan.

Baca Juga : Kisah Unik Percintaan di Balik Film Romantis Paling Seru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *