The Machine Movie – Netflix terus menghadirkan tontonan seru di tahun 2024 dengan berbagai film horror original yang layak ditonton bagi para penggemar genre horror. Tahun ini, Netflix kembali memanjakan penonton dengan kisah-kisah menegangkan yang penuh dengan ketegangan, jumpscare, dan plot twist yang tak terduga.
Deretan Film Horror Original Netflix Terbaik 2024, Tontonan Seru di Akhir Tahun
Menjelang akhir tahun, suasana semakin mendukung untuk bersantai sambil menonton film di rumah. Bagi para penggemar horror, Netflix telah merilis beberapa film horror original terbaik di tahun 2024 yang siap memberikan sensasi menegangkan sekaligus hiburan yang seru. Berikut deretan film horror original Netflix terbaik yang wajib masuk daftar tontonan kamu untuk menemani akhir tahun ini:
American Psycho
Film adaptasi Mary Harron dari novel Bret Easton Ellis ini langsung menuai kontroversi saat penayangannya. Akan tetapi, film ini juga langsung menjadi ikon. Christian Bale berperan sebagai pembunuh berantai yang telah menimbulkan kegemparan di dunia. Melalui gambaran karakternya, Bale mendefinisikan ulang cara kita melihat psikopat di layar lebar. Penampilannya telah ditiru berkali-kali hanya dalam dua dekade sejak film yang tak terlupakan ini rilis.
Annabelle
Semesta The Conjuring mendapatkan spin-off pertamanya dalam kisah Annabelle. Film ini menceritakan tentang boneka yang dikurung di kamar benda berhantu milik Ed dan Lorraine Warren. Kisah asal-usul boneka berhantu ini dibintangi oleh Annabelle Wallis, Ward Horton, dan Alfre Woodard. Bagi para kritikus, alur cerita film ini memang tidak memuaskan, tetapi sekuelnya jauh lebih bagus. Namun cerita ini penting bagi keseluruhan cerita horror universe The Conjuring yang sangat populer.
Apostle
Tahukah kamu bahwa sutradara The Raid dan sekuelnya yang mengagumkan, juga telah menyutradarai film horror Netflix Original berkualitas? Film ini rilis pada tahun 2018, Apostle dibintangi oleh Dan Stevens, sebagai seorang pria yang melakukan perjalanan ke sebuah pulau di Wales untuk mencari saudara perempuannya yang hilang. Dalam perjalannya, dia menemukan sebuah komunitas yang tidak begitu ramah. Bagi banyak penggemar, film ini dianggap sebagai tiruan dari The Wicker Man. Namun Apostle tetap menjadi film luar biasa, yang didukung oleh penampilan fantastis dari Michael Sheen.
The Babadook
The Babadook menjadi salah satu film horror terbaik tahun 2010. Awalnya film ini tidak selalu tersedia secara luas untuk pelanggan streaming, namun kamu bisa menontonnya lagi karena sudah tersedia di Netflix. Debut penyutradaraan Jennifer Kent ini berpusat pada seorang ibu (Essie Davis) yang berjuang membesarkan anaknya yang bermasalah sendirian setelah kematian suaminya. Hidup mereka menjadi tidak tenang karena dihantui oleh monster di kamar anak laki-lakinya.
Bone Tomahawk
Sutradara Bone Tomahawk, S. Craig Zahler telah menjadi salah satu sineas paling kontroversial setelah film ini tayang. Meski begitu, film ini masih menjadi film terbaiknya. Kisah berpusat pada cerita para koboi yang dibintangi oleh Kurt Russell, Patrick Wilson, Matthew Fox, dan Richard Jenkins sebagai sekelompok pria yang memburu sekelompok orang biadab pribumi. Film menyuguhkan berbagai adegan mengerikan dan menegangkan yang tidak terlupakan bagi penontonnya.
Dissappear Completely
Disappear Completely adalah film yang luar biasa. Kamu mungkin belum pernah menyaksikan tontonan dengan alur memukau negini. Film horror Meksiko ini mengisahkan Santiago, seorang fotografer yang akan melakukan apa pun untuk mendapatkan potret. Setelah memperoleh tugas yang menjijikkan, ia mendapat sebuah kutukan yang menyebabkannya kehilangan kelima indranya satu per satu. Bagi sebagian orang, film ini seperti perpaduan antara Serpent and the Rainbow dan Nightcrawler.
Evil Dead Rise
Setelah sukses pada film pertamanya di tahun 2013, film ini memulai ulang seri Evil Dead untuk kedua kalinya. Film garapan Lee Cronin ini memindahkan aksinya ke sebuah gedung apartemen di LA tempat seorang ibu tunggal (Alyssa Sutherland) dikuasai oleh kekuatan jahat yang sama yang pernah meneror Ash. Evil Dead Rise penuh dengan keanehan dan kecerdikan, film horror ini tampil mengerikan dan meraih pencapaian yang cukup sukses.
Fear Street
Ingatkah kamu betapa film ini menguasai dunia horror pada musim panas 2021? Berdasarkan buku karya RL Stine, film ketiga dari seri Fear Street ini menceritakan tentang kutukan yang menimpa sebuah kota kecil. Misteri tersebut diungkap dalam tiga film yang berlatar di era berbeda, tahun 1994, 1978, dan 1666. Franchise film ini mencuat perdebatan di kalangan penggemar, mencari tentang film mana yang terbaik. Namun yang terpenting adalah menghargai film-film yang ada sebagai satu bagian dari hiburan horror yang dikemas dengan tajam.
Gerald’s Game
Sebelum menyutradarai The Haunting of Hill House, Mike Flanagan sebagai sutradara Gerald’s Game turut menulis dan menyutradarai salah satu film horror Netflix Original terbaik dalam adaptasi novel Stephen King tahun 1992 dengan judul yang sama. Carla Gugino tampil fenomenal sebagai wanita yang diborgol ke tempat tidurnya oleh suaminya yang beracun. Kemudian secara mendadak, suaminya terkena serangan jantung. Saat ia mencoba mencari tahu bagaimana ia akan bertahan hidup, ia justru membuka kembali trauma masa lalunya.
His House
Bagaimana jika bukan rumah yang berhantu, melainkan orang-orangnya yang merupakan hantu? Itulah pertanyaan inti dari kisah pasangan imigran, Wunmi Mosaku dan Sope Dirisu dari Sudan Selatan yang pindah ke kota Inggris dan menghadapi musuh baik di luar maupun di dalam rumah baru mereka. Ini adalah film horror orisinal Netflix yang jarang dibicarakan.
Ouija: Origin of Evil
Film yang menandai dimulainya era blockbuster ini sering kali dipandang sebagai perubahan dalam industri. Padahal film ini memenuhi aspek sempurna untuk sebuah karya layar lebar. Ouija: Origin of Evil adalah sebuah film yang berusaha meningkatkan ketegangan sejak adegan pertama. Film menghadirkan situasi mencekam yang sangat mendetail hingga rasa takut itu sampai ke penonton.
Pearl
Film ini dibintangi oleh Mia Goth, yang telah tampil dalam tiga film bersama Ti West, yakni X (2021), MaXXXine (2024), dan Pearl (2022). Film ini menceritakan asal-usul karakter yang ia perankan dalam film pertama dalam trilogi tersebut. Ini adalah karya akting terbaik Ti West, film Pearl menjadi sebuah pertunjukan perilaku sosiopat yang tak kenal takut. Karakter itu disampaikan dengan senyuman menyeramkan yang ikonik oleh tokoh utamanya.
The Perfection
Bintang Girls and Get Out, Allison Williams, membintangi kisah penuh liku dalam film The Perfection. Film ini mengisahkan tentang seorang musisi muda berbakat yang bepergian ke Shanghai dan bertemu dengan seorang pesaing bernama Lizzie (Logan Browning). Sebuah kisah yang terus berubah akhirnya mencapai kesimpulan yang mengejutkan dan tidak terduga. Film ini tayang dalam Netflix Original dan sempat menggemparkan dunia festival pada tahun 2018 dan 2019.
The Platform
Terkadang satu-satunya hal yang dibutuhkan film horror yang seru adalah konsep yang cerdas. The Platform, fantastisme film ini tidak dapat disangkal lagi. Film yang mengambil latar di Spanyol ini menyorot kehidupan di sebuah penjara dengan puluhan lantai untuk menampung para marapidana. Kengerian terlihat dari sesaknya suasana ketika pembagian makanan, di mana sebuah platform menuruni bagian tengah menara. Sementara orang-orang yang berada di dekat puncak mendapat lebih banyak daripada mereka yang berada di bawah. Kondisi ini menjadi semacam simbol untuk kondisi yang terjadi di dalam penjara. Menampilkan ketegangan tak terduga, The Platform menjadi salah satu film horor Netflix Original terbaik 2024.
Baca Juga : Koleksi Terbaik Film Comedy Warkop DKI