5+ Pilihan Comedy Film dari Thailand, Dijamin Mengocok Perut

The Machine Movie – Jika kamu sedang bosan dengan genre film romantis, action atau bahkan horor. Coba nonton comedy film yang lebih fresh dan tentu bisa mengocok perut. Apalagi jika sekarang kamu sedang merasa sedih, paling tepat untuk menonton sajian dan tontonan yang lucu-lucu saja.

Agar tidak menonton film yang itu-itu saja, coba kamu untuk nonton film dari Thailand. Apalagi sajian plot ceritanya tidak jauh berbeda dengan kehidupan di negara kita. Sehingga kamu akan merasa nyambung dan merasa lebih seru saat menyaksikannya.

Berbicara tentang perfilman di Thailand, ternyata Thailand ini terbilang sangat sering memproduksi film dengan genre komedi. Sekitar puluhan bahkan ratusan film sudah berhasil dirilis. Agar kamu tidak bingung harus menonton film dan judul yang mana, yuk langsung simak rekomendasinya di bawah ini.

  1. Friendzone (2019)

Comedy film satu ini mengisahkan tentang dua orang sahabat, yakni Palm dan Gink. Mereka bersahabat sejak duduk di bangku SMA dan ternyata Palm merasakan bahwa dirinya menganggap Gink lebih dari sekadar sahabat.

Gink selalu menganggap bahwa hubungan mereka lebih dari teman, tapi bagi dirinya ketika status berubah maka keadaan juga pasti berubah. Karena Gink memiliki anggapan, jika menjalin hubungan bisa saja menjadi mantan. Dan ia tidak ingin hal tersebut terjadi.

Tidak hanya sekadar dekat dan perhatian urusan sekolah, tapi Palm juga mengerti kondisi keluarga Gink yang kurang begitu harmonis. Bahkan pada pembukaan film, Palm diperlihatkan membantu Gink untuk membuntuti ayahnya yang dicurigai selingkuh.

Selain dibranding dengan film komedi, Friendzone yang rilis tahun 2019 ini pun dibalut dengan genre romantis. Jika kamu senang dengan genre ini, maka sangat cocok untuk disimak.

  • The Little Comedian (2010)

Dalam bahasa Thailand, film The Little Comedian ini dikenal dengan nama lain Baan Chan Talok Wai Korn. Karakter Tok merupakan keturunan dari keluarga yang berprofesi sebagai komedian. Namanya sendiri memang terinspirasi dari komedian Thailand, bernama Lok Tok.

Orang tuanya berharap agar Tok dapat meneruskan usaha menjadi komedian. Tok diajari untuk menjadi komedian, kerap diajak manggung bersama grup ayahnya.

Tapi lelucon yang disampaikan oleh Tok tidak membuat penonton bisa tertawa. Selang beberapa tahun kemudian, Tok memiliki adik perempuan, bernama Mon dan ternyata memiliki bahkan menjadi komedian.

Tok pun tidak ingin kalah dan terus berupaya mendapatkan perhatian dari orang tuanya. Terus berusaha keras untuk melucu. Usaha Tok pun tidak sampai disitu saja, tapi ia coba mendapatkan perhatian lebih dari dokter. Karakternya bernama Preeya Wanlertsin, secara mengejutkan dokter tersebut menganggapnya lucu.

  • ATM Errak Error (2012)

Di iMBb, film ini ternyata mendapatkan rating yang cukup tinggi. Produksi GGM dan berhasil digarap oleh sutradara Mez Tharatora.

Film komedi Thailand ATM Errak Error ini menceritakan tentang karakter Jib, seorang wanita karir yang bekerja disebuah bank JNBC. Bank asal Jepang yang memang beroperasi di Thailand.

Ada juga karakter Sua, merupakan karyawan di bank yang sama dengan Jib. Di bank tersebut ada aturan, bahwa tidak memperbolehkan antar karyawan memiliki hubungan spesial.

Jika ada karyawan yang melanggar, maka keduanya harus berhenti bekerja. Ternyata selama hampir lima tahun, Jib dan Sua diam-diam menjalin hubungan romantis. Karena merasa lelah berhubungan secara sembunyi-sembunyi. Akhirnya keduanya memilih untuk meresmikan hubungan dan memutuskan untuk menikah.

Tapi ada masalah muncul, yakni tidak ada yang mau mengalah untuk keluar dari bank tersebut. Sua memiliki alasan, dia adalah pria dan akan menjadi kepala keluarga. Sedangkan Jib merasa gajinya lebih tinggi, Jib meminta Sua untuk keluar dan bekerja di tempat lain.

Saat masalah tersebut belum selesai, ternyata Jib mendapatkan tugas dari atasan untuk menyelesaikan masalah ATM error. Beberapa hari sebelumnya, ATM yang ada didekat stadion memang mengalami gangguan. Setiap orang yang tarik tunai akan keluar nominal dua kali lipat.

Jib diminta untuk mengusut kasus tersebut dan mencari orang yang sudah menarik uang ganda. Dan memintanya untuk mengembalikan ke bank. Penasaran dengan kisah selanjutnya bukan? Coba kamu cari platform online dan siapkan starter pack untuk menonton.

  • Bikeman (2018)

Bikeman menceritakan tentang hidup seorang pemuda, karakter tokoh tersebut bernama Sakkarin, dan tidak mendapatkan pekerjaan. Ibunya menuntut Sakkarin untuk menjadi seorang bankir, tapi Sakkarin belum bisa mewujudkan keinginan ibunya tersebut.

Agar bisa membuat keluarganya bahagia, ternyata ia harus berpura-pura menjadi bankir. Setiap hari ia akan memakai pakaian seragam bank, padahal pekerjaan sesungguhnya seorang tukang ojek.

Di sisi lain, orang disekelilingnya mencurigai sikap Sakkarin dan terus berusaha untuk mengawasi dirinya. Apakah kepura-puraan Sakkarin terungkap? Jika penasaran, ayo cepat segera saksikan filmnya di platform online kesayangan kamu.

  • May Who (2015)

Jika senang dengan film yang menceritakan tentang kekuatan super, maka film komedi Thailand ini sangat cocok untuk disaksikan. Berkisah tentang remaja yang memiliki kekuatan super, bernama Pong. Seorang remaja yang gemar menghabiskan waktunya sendiri.

Di tengah sibuknya kegiatan sekolah, Ping selalu menyempatkan diri untuk menyelesaikan komik yang dibuatnya. Pong mengarang tentang kehidupan pahlawan super, seorang tokoh protagonis dan menjadi kekasihnya.

Karakter tersebut adalah gambaran dari Ming, teman sekelas Pong di sekolah yang membuatnya jatuh hati. Tapi ternyata suatu hari buku sketsa tersebut tidak sengaja dikumpulkan pada seorang guru.

Buku tersebut pada akhirnya jatuh ke tangan May, yang dikenal sebagai siswa yang penyendiri. Pun pendiam. Pong merasa kesal saat May memperlihatkan buku tersebut di hadapan teman-temannya. Pong berusaha mendapatkan sketsanya kembali dan merasa terkejut saat melihat May yang mengeluarkan aliran listrik dari tubuhnya.

Melihat langsung wajah May yang panik, Pong berjanji untuk tidak mengungkapkan rahasia tersebut. Hingga akhirnya Pong dan May menjalin hubungan pertemanan dan berlanjut terus bertukar cerita tentang kehidupannya.

  • Oh My Ghost

Dari judul filmnya, sudah nampak akan mengangkat cerita tentang hantu dan horor. Tapi ternyata tidak demikian, penonton akan disajikan tentang suasana humor dan juga tidak ada kesan tegang sama sekali.

Film komedi yang menampilkan sekelompok transgender, bertarung melawan hantu di sebuah asrama pria. Film ini pun menceritakan tentang tiga orang transgender, atau dalam bahasa Thailand disebut dengan Katoey.

Harus pindah ke asrama dan berurusan dengan dua arwah yang sudah lama meninggal. Walaupun genrenya komedi, tapi jika kamu menghindari hal-hal yang berbau LGBT. Maka film ini tidak direkomendasikan. Tapi jika ingin tetap merasakan nuansa nonton film komedi, maka film ini sangat cocok untuk disaksikan.

Nah itulah 6 rekomendasi comedy film dari negara Thailand yang bisa kamu tonton. Untuk membangkitkan semangat dengan dialog-dialog yang mungkin akan mengusir rasa sedih dan bosan yang sedang kamu rasakan.

Baca Juga : Rekomendasi Comedy Film yang Dibintangi Komika Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *